Home Kesehatan Pentingnya Menjaga Kebersihan Tato dan Tindik agar Terhindar dari Risiko Kanker Hati

Pentingnya Menjaga Kebersihan Tato dan Tindik agar Terhindar dari Risiko Kanker Hati

Ketika kanker hati terdeteksi pada tahap awal, ada beberapa pilihan pengobatan yang dapat dipertimbangkan. Operasi untuk mengangkat tumor atau transplantasi hati bisa menjadi opsi, tergantung pada ukuran tumor dan kondisi hati pasien.

Selain metode bedah, terdapat juga pendekatan non-bedah untuk mengobati kanker hati, seperti Radiofrequency Ablation (RFA) dan Transarterial Chemoembolization (TACE).

1. Radiofrequency Ablation

Radiofrequency Ablation (RFA) adalah teknik minimal invasif yang menggunakan energi panas dari gelombang radio untuk menghancurkan sel-sel kanker di hati.

Dengan bantuan pencitraan seperti ultrasound, CT Scan, atau MRI, dokter akan memasukkan jarum elektroda ke jaringan tumor. Energi radio frekuensi yang dialirkan melalui jarum akan memanaskan area sekitar tumor hingga suhu 60–100 derajat Celsius, menyebabkan kematian sel kanker.

Setelah prosedur RFA, pasien akan dipantau beberapa jam untuk mengidentifikasi kemungkinan komplikasi sebelum kembali ke aktivitas normal.

Source link

Exit mobile version