Home Kesehatan Kenali 7 Tipe Feses yang Normal dan Tidak Normal Berdasarkan Konsistensinya

Kenali 7 Tipe Feses yang Normal dan Tidak Normal Berdasarkan Konsistensinya

Orangtua sering menemukan tinja anak dengan tekstur dan bentuk yang berbeda. Dari konsistensi tinja, orangtua dapat mengetahui apakah pencernaan anak dalam kondisi baik atau tidak.

Menurut dokter spesialis anak subspesialis gastrohepatologi anak RS Pondok Indah, Bintaro Jaya, Frieda Handayani Kawanto, konsistensi tinja dibagi menjadi tujuh tipe berdasarkan skala tinja Bristol. Ketujuh tipe tersebut adalah:

Tipe 1
Keras, mirip kacang (sulit dikeluarkan).

Tipe 2
Seperti sosis, tetapi masih menggumpal.

Tipe 3
Bentuk sosis dengan permukaan retak.

Tipe 4
Mirip sosis atau ular, empuk dan halus.

Tipe 5
Seperti gumpalan, tetapi mudah dikeluarkan.

Tipe 6
Permukaan halus, mudah cair, sangat mudah dikeluarkan.

Tipe 7
Sama sekali tak berbentuk 100 persen cair.

Dari ketujuh tipe ini, tinja yang normal adalah tipe tiga dan empat, yaitu tinja berbentuk sosis, permukaan retak, empuk, dan halus.

Jika tekstur tinja anak tidak sesuai dengan tipe tiga dan empat, kemungkinan anak mengalami masalah pencernaan seperti diare atau sembelit. Anak yang mengalami sembelit akan merasakan kesulitan buang air besar dengan konsistensi tinja keras, kering, dan sulit dikeluarkan yang menyebabkan rasa sakit saat buang air besar.

Hampir 70% dari 20.000 sumber air minum rumah tangga yang diuji di Indonesia dalam sebuah studi baru tercemar limbah tinja dan turut menyebabkan penyebaran penyakit diare, yang merupakan penyebab utama kematian balita.

Source link

Exit mobile version