BOS Gresini Ducati, Michele Masini, juga mencermati debut Marc Marquez di timnya pada MotoGP Qatar 2024. Melihat Marquez bisa tampil dengan baik, dia langsung mengancam.
Michele Masini yakin bahwa Marquez akan menjadi pesaing berat bagi para pembalap di MotoGP 2024. Karena, dia dapat tampil lebih baik setelah semakin beradaptasi dengan motor Ducati.
Ya, Marquez menjadi sorotan dalam penampilannya di seri perdana MotoGP 2024 di Sirkuit Lusail, Qatar, pada 11 Maret 2024 dini hari WIB. Dalam balapan tersebut, Marquez hampir naik podium.
Namun, akhirnya Marquez hanya finis di urutan keempat. Tetapi, hasil ini sangat bagus bagi pembalap yang dijuluki The Baby Alien tersebut. Michele Masini sendiri melihat ada banyak hal positif yang bisa diambil dari penampilan Marquez.
“Dari sudut pandang umum, keseimbangannya positif. Ini merupakan akhir pekan yang solid bagi tim kami, di trek yang tidak mudah bagi kami,” ujar Michele Masini, seperti yang dikutip dari Crash, Minggu (17/3/2024).
“(Marc) tidak jauh. Itu berarti dia sudah berada di level yang bagus. Jelas dia masih perlu mengetahui gaya berkendara yang benar untuk Ducati ini. Itulah yang penting di sini dan itu akan membuatnya mengambil langkah menuju akhir balapan,” lanjutnya.
“Marc, memiliki potensi. Dia pasti akan menjadi rival di semua balapan, dia akan bertarung memperebutkan posisi yang penting. Setelah setiap sesi latihan kami bertukar pendapat. Tim dapat mengambil lompatan besar dalam kualitas dengan berbagi segalanya,” jelas Michele Masini.