Home Kesehatan Isra Miraj: Perjalanan Penting dalam Hidup Rasulullah SAW

Isra Miraj: Perjalanan Penting dalam Hidup Rasulullah SAW

Isra Miraj adalah perjalanan suci, dan bukan hanya perjalanan “wisata” biasa bagi Rasul. Peristiwa ini menjadi perjalanan bersejarah sekaligus titik balik dari kebangkitan dakwah Rasulullah SAW. John Renerd dalam buku “In the Footsteps of Muhammad: Understanding the Islamic Experience,” seperti pernah dikutip Azyumardi Azra, mengatakan bahwa Isra Miraj adalah salah satu dari tiga perjalanan terpenting dalam sejarah kehidupan Rasulullah SAW, selain perjalanan hijrah dan Haji Wada. Isra Miraj, menurutnya, benar-benar merupakan perjalanan heroik dalam menempuh kesempurnaan dunia spiritual.

Perjalanan hijrah dari Mekah ke Madinah pada 662 M menjadi awal dari sejarah kaum Muslimin. Sementara, perjalanan Haji Wada adalah tanda penguasaan kaum Muslimin atas kota suci Mekah. Sedangkan, Isra Miraj adalah perjalanan yang menjadi puncak perjalanan seorang hamba (al-abd) menuju sang pencipta (al-Khalik).

Source link

Exit mobile version