UPDATE peringkat balapan menuju Olimpiade 2024 setelah Indonesia Masters 2024 akan diulas dalam artikel ini. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, ganda putra Indonesia, naik peringkat usai meraih gelar juara.
Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) telah merilis perbaruan peringkat kualifikasi menuju Olimpiade Paris 2024 atau Race to Olympic 2024 pada Selasa (30/1/2024). Update ini muncul setelah perhelatan Indonesia Masters 2024 selesai digelar pada akhir pekan lalu.
Total peserta tunggal putra dan putri di Paris 2024 masing-masing berjumlah 38 pemain, sedangkan total peserta ganda putra, putri, dan campuran masing-masing berjumlah 16 pasangan. Namun, setiap negara hanya boleh mengirimkan dua wakil ke turnamen empat tahunan tersebut. Untuk sektor tunggal, setiap negara harus memiliki dua wakil di peringkat 16 besar Race to Olympic agar mengirim keduanya. Sementara di sektor ganda, setiap negara harus memiliki dua wakil di peringkat delapan besar Race to Olympic untuk bisa mengirim keduanya.
Dari sektor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie mengalami penurunan peringkat. Ginting turun satu peringkat dan kini menempati posisi 6 dengan total 75.001 poin. Sementara itu, Jojo turun dua peringkat dan harus puas untuk saat ini duduk di posisi 9 dengan 73.131 poin.
Sementara sektor tunggal putri tidak mengalami perubahan urutan, dengan An Se Young (Korea Selatan) masih nyaman di puncak dengan 108.714 poin. Wakil Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, masih menduduki peringkat 7 dengan 70.531 poin.
Dari sektor ganda putra, Leo/Daniel yang berhasil menjuarai Indonesia Masters 2024 lalu mampu naik satu peringkat. Kini, mereka berada di posisi 11 dengan 62.559 poin. Sedangkan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto masih menjadi pasangan Indonesia teratas di ranking Race to Olympic 2024 sektor ganda putra, dengan menempati posisi 8 dengan 74.199 poin.
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti juga masih tertahan di posisi 9 ranking sektor ganda putri dengan 73.193 poin. Pasangan Merah-Putih lainnya, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, turun dua peringkat ke posisi 21.
Terakhir, di sektor ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari masih menjadi pasangan Indonesia tertinggi di posisi 15 dengan 51.184 poin. Sementara itu, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja turun satu peringkat ke posisi 21 dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati naik satu peringkat ke posisi 22.