More

    Neta V Facelift Sudah Mulai Dirakit di Bekasi, Akan Meluncur dalam Waktu Dekat

    Jakarta – Neta V-II atau versi facelift dari Neta V sudah mulai dirakit lokal di Bekasi, Jawa Barat. Mobil listrik ini akan segera diluncurkan menggantikan Neta V yang masih dijual saat ini.

    PT Neta Auto Indonesia (NAI) telah memenuhi janji mereka untuk merakit produk lokal. Ini ditandai dengan perayaan produksi perdana Neta V-II secara Completely Knocked Down (CKD) di pabrik PT Handal Indonesia Motor, Pondok Ungu, Bekasi pada Senin (22/4/2024).

    “Neta V-II sendiri belum diluncurkan resmi di Indonesia. NAI berencana untuk meluncurkannya tahun ini,” kata Alan Zhou, Vice President of Neta & President of Overseas Business Dept, dalam pernyataan resminya.

    Selain V facelift, NAI juga akan merakit model Neta lainnya di fasilitas yang sama. Mereka juga berkomitmen untuk meningkatkan penggunaan komponen lokal, terutama pada baterai, untuk mencapai standar Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) 40 persen.

    “Perakitan lokal di Indonesia adalah langkah konkret dan signifikan dari kami untuk menyediakan solusi transportasi berkelanjutan dan ramah lingkungan bagi masyarakat Indonesia,” kata Alan Zhou.

    Sebelum masuk Indonesia, Neta V-II sudah diluncurkan di Thailand pada pertengahan Maret 2024. SUV listrik ini mengalami penyegaran sederhana pada bagian eksterior dan interior.

    Ada dua varian yang dijual di Thailand, yaitu Neta V-II Lite dan Neta V-II Smart. Harga masing-masing varian berkisar antara 549.000 baht hingga 569.000 baht.

    Neta V-II varian Smart dilengkapi dengan sistem bantuan mengemudi atau Advanced Driver Assistance System (ADAS). Fitur-fitur ADAS yang terpasang di varian tersebut antara lain High Beam Assist (HBA), Forward Collision Warning (FCW), Autonomous Emergency Braking (AEB), dan lain-lain.

    Di Thailand, Neta V-II ditawarkan dalam enam pilihan warna, termasuk warna standar dan spesial.

    Dengan kerja sama antara Neta dan mitra lokal, mereka optimis dapat menghadirkan mobil listrik Neta dengan kualitas terbaik dan komponen lokal yang memenuhi standar.

    Source link

    Berita Terbaru

    Related articles