Asus ROG Phone 8 telah diumumkan di ajang CES 2024 pada 9 Januari 2024, dan sekarang trio ponsel tersebut akhirnya tiba di Indonesia. Seri Asus ROG Phone 8 yang dirilis di Indonesia hadir dalam tiga model, yaitu varian standar, ROG Phone 8 Pro, dan ROG Phone 8 Pro Edition. Ketiga model ponsel Android dari Asus ini memiliki spesifikasi yang mirip, namun dengan perbedaan pada RAM, memori, dan desain bodi belakang.
Sebagai “gaming smartphone”, Asus tidak main-main dalam menyajikan pengalaman bermain game terbaik untuk para konsumennya. Seluruh lini ROG Phone 8 dilengkapi dengan chipset Snapdragon 8 Gen 3, RAM LPDDR5x, dan memori internal UFS 4.0. Untuk mengatasi kekhawatiran suhu ponsel saat digunakan untuk bermain game dalam jangka waktu lama, Asus telah menggunakan sistem pendingin konduksi yang terbuat dari boron nitrida dan tembaga untuk meredam panas.
Sistem pendingin ini diklaim mampu membuang panas dari chipset Snapdragon 8 Gen 3 melalui penutup belakang ponsel. Asus juga menyertakan aksesoris pendingin baru yang bernama AeroActive Cooler. Asus mengklaim teknologi ini dapat mengurangi suhu panas di bodi belakang Asus ROG Phone hingga 26 derajat Celcius.