Selasa, 22 Oktober 2024 – 12:57 WIB
Jakarta, VIVA – Satu unit mobil milik perempuan berinisial VU dibakar oleh orang tak dikenal (OTK) di wilayah Medan Satria, Kota Bekasi.
Baca Juga :
Bikin Ngiri Lihat Isi Garasi Fadli Zon yang Jadi Menteri Kebudayaan
Peristiwa ini terjadi Senin sore, 21 Oktober 2024. Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Ade Ary Syam Indradi menyebut, korban dihubungi pihak keluarga kalau mobilnya yang ada di rumah dibakar OTK.
“Korban sedang di kantor dihubungi oleh keluarganya memberitahukan bahwa mobil milik korban yang diparkir di TKP telah terbakar, korban pun pulang ke rumah dan melihat bagian dalam mobil telah terbakar,” ucap dia, Selasa, 22 Oktober 2024.
Baca Juga :
Sandra Dewi Ngaku Tak Tahu Asal Uang Harvey Moeis Beli Mobil Mini Cooper hingga Porsche
Kata dia, berdasar pengecekan kamera CCTV (closed circuit television) yang ada di rumahnya, nampak ada orang tak dikenal melempar botol berisi bensin. Buntut bom molotov itu, api membesar dan membakar mobilnya.
Baca Juga :
Ada yang Aneh dengan MV3 Garuda Limousine yang Dipakai Prabowo, Kok Mirip Mobil Ini?
“Terlapor menggunakan sepeda motor melempar botol berisikan sumbu yang ada apinya kemudian melemparkannya ke dalam mobil hingga bagian dalam mobil terbakar,” kata dia.
Lebih lanjut mantan Kapolres Metro Jakarta Selatan ini mengatakan, pihaknya masih melakukan serangkaian penyelidikan mendalam. Pelaku pembakaran mobil sedang diburu Polres Metro Bekasi Kota.
Sama-sama Garuda, Ini Adu Spesifikasi MV3 Garuda Limousine Vs Esemka Garuda
Mobil MV3 Garuda Limousine yang dikendarai Presiden Prabowo Subianto usai pelantikan menjadi sorotan. Mobil dari Pindad ini mengingatkan dengan Esemka Garuda.
VIVA.co.id
22 Oktober 2024