Bos Gresini Racing, Nadia Padovani, mengenang momen-momen manis bersama Marc Marquez di MotoGP 2024. Ia merasa senang dapat membantu sang juara dunia enam kali untuk bangkit pada musim lalu. Marquez mengambil keputusan berani untuk meninggalkan Repsol Honda pada 2023 dan bergabung dengan Gresini Racing. Dalam satu musim tersebut, The Baby Alien sukses menyedot perhatian penggemar balap sepeda motor dengan penampilannya yang ciamik.
Marc Marquez terlihat seperti terlahir kembali karena berhasil menutup musim dengan finis di posisi tiga, bahkan ia dipromosikan ke tim pabrikan Ducati Lenovo untuk menyusuri MotoGP 2025. Padovani sebagai bos Gresini Ducati merasa bahagia bisa bekerja sama dengan Marquez meski hanya dalam satu musim. Mereka gembira karena berhasil membawa Marquez kembali ke tempat asalnya dan bersaing di papan atas.
Padovani juga menyoroti sikap positif Marquez selama bersama Gresini Racing. Menurutnya, musim MotoGP 2024 akan dikenang sebagai sebuah musim yang penuh kesan bagi tim yang dulu dimiliki oleh mendiang Fausto Gresini tersebut. Mereka sangat senang memiliki Marquez bersama tim mereka dan memberikan lingkungan yang tepat agar Marquez dapat pulih dari masa-masa sulit yang pernah dialaminya.