Home Politik Ma’ruf Amin, Wapres Terpilih Sebagai Ketua Dewan Syuro PKB untuk Masa Jabatan...

Ma’ruf Amin, Wapres Terpilih Sebagai Ketua Dewan Syuro PKB untuk Masa Jabatan 2024-2029

Sebelumnya, Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin menghadiri dan membuka Muktamar Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) 2024 di Nusa Dua, Bali, Sabtu 24 Agustus 2024.

Menanggapi kehadiran Ma’ruf Amin, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar mengakui ada pesan khusus dari sang wakil presiden kepada dirinya dan partai.

“Kiai Ma’ruf Amin mengajak untuk benar-benar konsisten di dalam berjuang bersama,” kata pria karib Cak Imin di Nusa Dua Convention Center, Bali, Minggu (25/8/2024).

Cak Imin menambahkan, dirinya juga bersyukur sebab semalam Ma’ruf Amin telah diberi mandat oleh para kiai dan para masyayikh sebagai ketua dewan syuro PKB.

“Saya senang dan bangga bersyukur Kiai Ma’ruf ditunjuk oleh para kiai untuk menjadi Ketua Dewan Syuro sekaligus bersedia untuk bersama-sama menguatkan DPP PKB,” ungkap Cak Imin.

Dia pun memastikan, dalam 1 x 24 jam dirinya akan membuat susunan kepengurusan PKB, khususnya memasukkan nama KH Ma’ruf Amin sebagai Ketua Dewan Syuro.

“Insya Allah, 1 × 24 jam udah selesai,” kata Muhaimin Iskandar.

Source link

Exit mobile version