Jakarta – Dalam sesi perkenalan Haval Jolion, Great Wall Motor (GWM) mengklaim setidaknya ada 2 kelebihan dari SUV hybrid terbarunya itu. Hal ini diungkapkan oleh Marketing Director GWM Indonesia Hari Arifianto bahwa Haval Jolion memiliki kelebihan pada peringkat keselamatannya yang tinggi.
Jolion mendapat penilaian bintang lima dari hasil tes kendaraan Australasian New Car Assestment Program (ANCAP). “Jolion mendapatkan rating ANCAP bintang lima di faktor safety-nya, ini sekaligus mengokohkan komitmen kami dalam hal keselamatan,” kata Hari di Jakarta, Rabu (10/7/2024).
Selain itu, Haval Jolion yang mengisi segmen yang sama dengan Honda HR-V – SUV segmen B – mengadopsi sistem hybrid. “Teknologi hybrid yang kami hadirkan di Jolion merupakan teknologi terdepan GWM,” tambah Hari pada kesempatan yang sama.
Haval Jolion sejatinya telah dipamerkan di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 lalu. Nantinya, Haval Jolion akan dipamerkan kembali dan menjadi produk unggulan untuk menarik minat pengunjung GIIAS 2024.
Kendati belum diumumkan harga jual resminya, Haval Jolion akan ditargetkan sebagai produk volume maker GWM di Indonesia. Dikatakan bahwa Jolion cukup mudah diterima masyarakat karena nantinya akan dirakit di pabrik GWM di Wanaherang. Saat ini, Haval Jolion sudah bisa dipesan melalui skema pre-order dengan biaya Rp10 juta saja.
GWM yakin bahwa spesifikasi mesin Haval Jolion dengan mesin bensin 1.500 cc turbo dan motor listrik DHT115 BorgWarner permanent magnet synchronous bertegangan 156 hp dapat menjadi kelebihan. Tenaga tersebut didukung oleh transmisi Dedicated Hybrid Transmission (DHT) dan baterai Lithium-ion berkapasitas 1,6 kWh.
Dilihat dari kemampuan mobil-mobil di kelas SUV segmen B, Haval Jolion di atas kertas menjadi yang paling kuat.
Penulis: Dimas Hadi
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!
Post Views: 100