Sebelumnya dilaporkan, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengusulkan nama Jusuf Hamka alias Babah Alun kepada Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep, jika ingin maju dalam Pilkada DKI Jakarta.
Menurut Airlangga, partainya sangat terbuka jika putra bungsu Jokowi tersebut ingin mencalonkan diri sebagai gubernur di Jakarta.
“Lalu ramai berita, Kaesang sebagai ketua umum PSI mau didorong ke mana? Masih ada waktu 2 bulan, jika Kaesang mau maju, Golkar siap mendukung!,” kata Airlangga di Kantor DPP Partai Golkar.
“Untuk mendukung Mas Kaesang, jika beliau mau di Jakarta kita siapkan tokoh yang sudah lama berkecimpung di kota Jakarta yaitu Babah Alun,” tambah Airlangga.
Mendapat dukungan tersebut, Kaesang menyatakan masih perlu waktu. Menurutnya, masih ada waktu yang cukup untuk mempertimbangkan keputusan yang akan diambil.
“Masih ada 49 hari lagi, sampai ke pencalonan,” jawab Kaesang.