Home Olahraga Perjuangan Komang Ayu dalam Menjalani Kuliah Hukum Sebagai Atlet: Kisah Inspiratif di...

Perjuangan Komang Ayu dalam Menjalani Kuliah Hukum Sebagai Atlet: Kisah Inspiratif di Okezone Sports

JAKARTA – Pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Komang Ayu Cahya Dewi ternyata tengah menempuh pendidikan kuliah dengan mengambil jurusan hukum. Tentu ia upayanya di dunia pendidikan tidaklah mudah mengingat Komang Ayu merupakan atlet bulu tangkis profesional.

Saat ini, pemain berusia 21 tahun itu tercatat sebagai mahasiswa jurusan hukum di Universitas Terbuka. Dimulai sejak 2021, Komang kini sudah memasuki semester enam.

Alasan Komang memilih jurusan hukum karena ini menjadi satu-satunya jurusan yang ia minati dengan berbagai pilihan. Terlebih ia hanya bisa kuliah dengan jalur online karena harus membagi waktunya sebagai atlet.

“Iya (kuliah di jurusan hukum). Alasannya karena jurusan lainnya saya tidak tertarik. Itu juga dipilih mama saya. Waktu itu tidak ada pilihan jurusan lain yang saya suka, jadi saya pikir kayaknya hukum masih oke,” kata Komang di Pelatnas PBSI, Cipayung.

“Mungkin tadinya mau hubungan internasional. Cuma kadang tuh prospek kerja hubungan internasional itu tidak sebisa hukum. Terus untuk di UT sendiri hubungan internasional juga belum ada. Dan saya sangat perlu sama yang namanya kuliah online. Karena sangat terbantu,” lanjutnya.

Tak hanya sekadar sebagai sampingan, Komang menjadikan pendidikan sebagai yang utama seperti atlet. Gadis Bali itu bahkan rela mengerjakan tugas kuliahnya seusai latihan bulu tangkis demi gelar Sarjana Hukum. Akan tetapi, Komang mengakui hal itu tidak mudah untuk dijalani.

“Pertama, pastinya sulit banget ya. Kadang jujur aja nih saya sampai nangis-nangis kalau misalnya lagi mau pertandingan terus tugasnya numpuk gitu ya kan. Tapi ya, kadang saya dapat dispensasi juga gitu, semacam keringanan gitu sih,” lanjut Komang.

“Untuk setiap harinya itu ada sesi-sesi tertentu. Jadi tanggalnya ditentuin gitu. Saya selalu ikuti jadwal kuliah juga,” sambung pemain jebolan PB Djarum tersebut.

“Oh (jadwal latihan dan kuliah) bentrok banget. Ngerjain tugas kalau misalnya lagi senggang malam-malam kan habis latihan bisa ngerjain. Hari Minggu bisa ngerjain. Ya diniatin karena demi gelar,” imbuh Komang.

Lebih lanjut, Komang sendiri memiliki rencana untuk tidak melanjutkan ke dunia bulu tangkis lagi setelah pensiun. Karena itu pilihan kuliah jurusan hukum dianggap Komang punya prospek yang baik setelah menjadi atlet bulu tangkis.

“Mungkin lebih ke prospek kerjanya ya kalau soal itu. Jadi misalnya saya bisa jadi konsultan atau HRD atau kan lebih luas ya prospek kerjanya hukum itu,” sambung Komang.

“Sebisa mungkin saya tidak akan di badminton lagi setelah pensiun. Saya sudah capek ya, dari kecil saya berkutat di sini saya pengen kehidupannya lebih lain gitu,” lanjutnya.

“Kalau targetin banget sih sebenarnya mungkin 27-28 tahun udah enggak badminton lagi sih ya. Tapi kalau prestasi masih bagus, nah itu term and condition berlaku. Hahaha,” tutup Komang.

Source link

Exit mobile version