Home Tech Google Workspace Menjadi Lebih Cerdas Berkat Keberadaan AI, Berikut Beberapa Fitur Baru...

Google Workspace Menjadi Lebih Cerdas Berkat Keberadaan AI, Berikut Beberapa Fitur Baru yang Membantu Mempermudah Komunikasi

Liputan6.com, Las Vegas – Google Workspace mengumumkan sejumlah pembaruan fitur dalam acara Google Cloud Next 2024. Seperti tema besar acara tahunan ini, kecerdasan buatan (AI) menjadi fitur utama yang ditawarkan layanan produktivitas ini.

Menurut GM dan Wakil Presiden Google Workspace Aparna Pappu, AI kini semakin terintegrasi dengan layanan Google Workspace. Dengan dukungan AI yang semakin ditingkatkan, sejumlah fitur baru dihadirkan bagi para pengguna.

Salah satu fitur baru yang ditambahkan adalah kemampuan penerjemah otomatis atau translated captions yang kini telah diperluas jangkauannya. Dengan demikian, pengguna Google Meet dari seluruh dunia dapat berkomunikasi lebih mudah.

“Kami menambahkan dukungan translated caption untuk 52 bahasa baru, sehingga secara keseluruhan fitur ini sudah mendukung 69 bahasa,” ujar Aparna saat acara Google Cloud Next yang diselenggarakan di Las Vegas, Amerika Serikat, Kamis malam (11/4/2024) waktu setempat.

Selain itu, Google Workspace juga akan mendapatkan fitur add-on terbaru, yaitu AI Security. Sesuai dengan namanya, add-on ini akan membantu organisasi dalam mengidentifikasi, mengklasifikasi, dan melindungi file sensitif yang disimpan di Google Drive.

Dijelaskan bahwa fitur ini menggunakan model AI yang dapat dilatih menggunakan data unik dari organisasi. Sehingga, fitur ini dapat melakukan evaluasi, klasifikasi, dan perlindungan berkelanjutan terhadap file yang ada maupun yang baru di Drive.

Tidak hanya itu, aplikasi Google Sheets dan Docs juga akan mendapatkan fitur baru untuk mempermudah proses pengaturan informasi. Di Sheets, terdapat fitur tabel baru yang dapat digunakan untuk memformat dan mengatur data dengan desain yang lebih ramping.

Source link

Exit mobile version