More

    Penjualan Honda di IIMS 2024 Didorong oleh Keberhasilan All New HR-V dan WR-V

    Jakarta – All New Honda HR-V dan Honda WR-V menjadi kontributor terbesar penjualan Honda selama pameran IIMS 2024 lalu. Menurut PT Honda Prospect Motor (HPM) kedua model tersebut menyumbang penjualan selama IIMS 2024 yang didominasi oleh model SUV dengan kontribusi di atas 70%. Secara total, Honda mencatat penjualan sebanyak 1.297 unit berdasarkan transaksi yang terjadi di booth yang sudah memenuhi prosedur administrasi dengan booking fee.

    Yusak Billy, Sales & Marketing and After Sales Director HPM mengatakan bahwa All New Honda HR-V dan WR-V memberikan kontribusi penjualan di angka 40-50% selama pameran. Kemudian disusul oleh Honda Brio yang berkontribusi sebesar 20-23% secara total walaupun didominasi oleh Satya. BR-V juga memberikan kontribusi yang cukup besar, yakni 13-15%, sedangkan New Honda BR-V N7X Edition menjadi pendulang penjualan terbesar dari semua varian.

    Selain mencatat hasil pemesanan yang baik, produk-produk Honda juga meraih berbagai penghargaan di ajang IIMS tahun ini. New Honda Brio RS berhasil meraih penghargaan sebagai Best City Car IIMS selama dua tahun berturut-turut. Produk hybrid Honda, All New Honda CR-V RS e:HEV, berhasil meraih Best SUV IIMS 2024. Bahkan Honda Civic RS terpilih sebagai Best Sedan di pameran yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. Penghargaan ini didapat berdasarkan penilaian komprehensif dengan berbagai kriteria oleh juri dari perwakilan media dan expertise di bidang otomotif.

    Penulis: Rizen Panji
    Editor: Dimas

    Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!

    Source link

    Berita Terbaru

    Related articles