Baru-baru ini, Xiaomi secara resmi meluncurkan dua smartphone flagship terbarunya, yaitu Xiaomi 14 dan Xiaomi 14 Ultra pada ajang Mobile World Congress 2024 (MWC 2024).
Perusahaan asal Tiongkok tersebut memperkenalkan seri Xiaomi 14 dalam acara yang bertajuk Xiaomi Lens to Legend yang diadakan di Placa de Willy Brandt, Barcelona, Spanyol pada Minggu (25/2/2024) waktu setempat.
Kedua model Xiaomi 14 ini ditenagai oleh chipset terbaru dari Qualcomm, yaitu Snapdragon 8 Gen 3. Prosesor ini disebut memiliki kinerja 30 persen lebih cepat dibandingkan dengan Snapdragon 8 Gen 2.
Xiaomi 14 dilengkapi dengan layar LTPO OLED berukuran 6,36 inci dengan resolusi 1200 x 2670 piksel, rasio layar ke bodi 89,3 persen, kerapatan piksel hingga 460 ppi, dan kecepatan refresh 240Hz. Sedangkan layar Xiaomi 14 Ultra didukung layar jenis LTPO AMOLED berukuran 6,73 inci dengan resolusi 1440 x 3200 piksel, rasio layar ke bodi 89,6 persen, kerapatan piksel hingga 522 ppi, dan kecepatan refresh 240Hz.