Jakarta – GAIKINDO Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2024 akan segera dihelat dalam waktu dekat ini. Ketua Umum Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) Yohannes Nangoi menuturkan bahwa ajang akbar khusus kendaraan komersial ini diselenggara guna meningkatkan ekspor kendaraan nasional. Pasar ekspor untuk kendaraan komersial masih sangat besar. Dengan penyelenggaraan pameran, angka ekspor tersebut dapat terus bertambah dan dapat lebih berkontribusi terhadap industri kendaraan bermotor Indonesia,” katanya saat konferensi pers GIICOMVEC di Jakarta, Rabu (7/2/2024).
Saat ini ekspor kendaraan bermotor di Indonesia, berdasarkan data GAIKINDO, tercatat sebanyak 505.134 unit. Dari angka setengah juta tersebut 8,18 persen merupakan kontribusi dari kendaraan komersial. GIICOMVEC akan digelar pada 7-10 Maret 2024 di Jakarta Convention Center. Menginjak perhelatan ketiga kalinya ini, GIICOMVEC akan kehadiran beberapa merek baru; Foton, VKTR, dan Wuling. Pameran yang menargetkan transaksi B2B ini pun tetap dimeriahkan oleh merek-merek lama seperti Daihatsu, Toyota Mitsubishi Motors, Mitsubishi Fuso, Suzuki, Isuzu, Hino, UD Trucks, Mercedes-Benz Truck & Bus, dan Scania. Tidak hanya agen pemegang merek, GIICOMVEC 2024 juga akan diisi oleh para pelaku industri lain seperti karoseri, spareparts, dan aksesori.
“GIICOMVEC 2024 akan menghadirkan produk dan teknologi terkini yang dibutuhkan untuk dapat mendukung kebutuhan pemerintah dan kebutuhan kegiatan para pelaku usaha bisnis di sektor swasta, mulai dari light commercial vehicle, heavy commercial vehicle, hingga karoseri,” ujar Nangoi dalam kesempatan yang sama. Nangoi juga menjabarkan bahwa pertumbuhan ekonomi nasional terus mengalami pergerakan positif. Hal tersebut imbas dari iklim investasi yang semakin kondusif dan harus bisa dimanfaatkan oleh para pelaku bisnis. Perbaikan dan penambahan infrastruktur untuk meningkatkan mobilitas juga diimbau Nangoi harus terus bisa dimanfaatkan.
“Saat ini ruas jalan tol yang beroperasi di seluruh Indonesia hampir mencapai 3 ribu kilometer. Untuk itu kami mengapresasi pemerintah, infrastruktur jalan ini membuka konektivitas antar daerah yang membuat kegiatan usaha semakin terbuka,” tambahnya. Nantinya juga akan ada seminar-seminar terkait informasi maupun potensi bisnis oleh para pakar terpercaya di GIICOMVEC 2024.
Pameran GIICOMVEC hanya bisa dikunjungi oleh pelaku bisnis pada tanggal 7-9 Maret, sementara untuk umum terbuka pada public day tanggal 10 Maret. Penulis: Dimas Hadi