Home Politik ProGib Nusantara Menyelenggarakan Diskusi Nasional dengan Aktivis dan Mahasiswa untuk Mencegah Politik...

ProGib Nusantara Menyelenggarakan Diskusi Nasional dengan Aktivis dan Mahasiswa untuk Mencegah Politik Pecah Belah

Rizky Abdurrahman Wahid, mantan Ketua PC PMII DKI Jakarta, menyatakan bahwa kaum intelektual harus mempertahankan demokrasi dan menolak segala bentuk polarisasi. “Kita khawatir hal ini ditunggangi oleh kelompok tertentu dan partisan salah satu Capres-Cawapres, serta akan menyebabkan polarisasi dan kegaduhan di akar rumput, ini yang harus kita hindari,” ucap Rizky.

Onky Fachrur Rozie, mantan Koordinator Pusat BEM/DEMA PTKIN Se-Indonesia, menyatakan bahwa semua pihak, termasuk anak muda, sudah cerdas. Dia setuju untuk tidak mengganggu proses demokrasi yang sedang berjalan. “Tapi kita fokus pada narasi besar Indonesia maju untuk percepatan, penyempurnaan, dan keberlanjutan.”

Rully Satria, Ketua DPP Bidang Kelembagaan Relawan ProGib Nusantara, juga mengatakan bahwa “Kita sebagai insan dan warga negara republik indonesia perlu menjaga kondusifitas iklim perpolitikan indonesia dengan riang gembira, penuh gagasan dan tidak perlu menyudutkan lawan politik dengan berbagai macam propaganda yang saling menjatuhkan.”

Tidak hanya itu, Imam Pesuwaryantoro, Ketua DPP Bidang Humas Relawan ProGib Nusantara, juga menekankan bahwa “Guru-Guru Besar dan Akademisi Intelektual Indonesia sebaiknya ikut mendidik para pemilih pemula generasi millenial dan gen z dengan gagasan dan substansi, serta mengurangi tensi politik becah belah melalui petisi tak mendasar.”

Acara Diskusi Nasional 2024 dengan topik Menjaga Demokrasi, Melanjutkan Indonesia Maju ditutup oleh Hafif Assaf, Ketua Umum Relawan ProGib Nusantara dengan kalimat positif. “Marilah kita saling merangkul, bukan saling memukul bagi sesama anak bangsa, mari kita lanjutkan sesuatu yang baik bagi Indonesia Maju ini dengan melakukan inovasi dan keberlanjutan demi terciptanya SDM Indonesia Emas 2045 mendatang,” tutup Hafif.

Source link

Exit mobile version